Minat belajar siswa pada proses pembelajaran daring muatan lokal bahasa Sunda di MIN 1 Rancah : Penelitian deskriptif di MIN 1 Rancah

Arif, Ayu Nazmi (2022) Minat belajar siswa pada proses pembelajaran daring muatan lokal bahasa Sunda di MIN 1 Rancah : Penelitian deskriptif di MIN 1 Rancah. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (93kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (27kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (36kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (353kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (321kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (202kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (557kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (70kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (80kB) | Request a copy

Abstract

Pelaksanaan pembelajaran dari yang semula bertatap muka secara langsung sekarang harus berubah menjadi pembelajaran yang diselaraskan dengan kondisi pandemi covid-19. Pembelajaran tersebut disebut dengan pembelajaran daring atau virtual. Penelitian ini berfokus pada penggalian minat siswa disaat melaksanakan pembelajaran daring pada mata pelajaran bahasa Sunda di MIN 1 Rancah tahun 2021. Permasalahan yang akan digali dan dicari titik temunyadalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana pembelajaran bahasa Sunda secara daring di MIN 1 Rancah? (2) minat belajar siswa pada pelajaran bahasa Sunda di MIN 1 Rancah? (3) Bagaimana efektivitas pembelajaran daring terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran bahasa Sunda di MIN 1 Rancah?. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Data diperoleh dari pengisian angket di kelas 5 dan 6 dengan jumlah keseluruhan responden yakni 46 kemudian diolah dalam bentuk skor. Selanjutnya dihitung distribusi frekuensi dan persentasenya dan disimpulkan secara kualitatif. Kesimpulan dari penelitian ini adalah: (1) Proses pembelajaran daring di MIN 1 Rancah sudah berjalan dengan baik. Guru dan kepala madrasah sangat mengupayakan pembelajaran yang maksimal demi tercapainya pembelajaran daring yang optimal. Begitu juga orang tua siswa yang terus menerima arahan darisekolah sehingga siswa di rumah belajar dengan nyaman (2) Minat belajar siswa dalam menerima pelajaran bahasa Sunda di MIN 1 Rancah itu bervariasi. walaupun kegiatan pembelajaran dilaksanakan semaksimal mungkin kalau siswanya tidak memiliki dorongan dari dirinya sendiri semua itu akan memperoleh hasil yang seadanya. Minat terhadap mata pelajaran bahasa Sunda siswa MIN 1 Rancah, jika mereka tidak menyukai pelajaran bahasa Sunda maka tidak akan timbul hasrat untuk menggali lebih dalam pelajaran tersebut (3) Efektivitas pembelajaran daring terhadap minat belajar bahasa Sunda di MIN 1 Rancah masuk pada kategori tinggi dengan persentase 43% dari total keseluruhan.Hal ini didasarkan pada hasil pengisian angket di kelas 5 dan kelas 6 dengan jumlah responden 46 siswa.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: pembelajaran daring; minat belajar; pembelajaran daring bahasa Sunda
Subjects: Education, Research
Educational Institutions, Schools and Their Activities > School Discipline
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Ayu Nazmi Arif
Date Deposited: 22 Apr 2022 06:34
Last Modified: 22 Apr 2022 06:34
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/50571

Actions (login required)

View Item View Item