Pengaruh kecerdasan intelektual dan kecerdasan emosional terhadap kinerja karyawan: Studi pada PT. Indo Pacific

Syam, Muhamad Yusuf Noor (2022) Pengaruh kecerdasan intelektual dan kecerdasan emosional terhadap kinerja karyawan: Studi pada PT. Indo Pacific. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (45kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (27kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (191kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (160kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (378kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (247kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (732kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (28kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpusaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (246kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh era globalisasi yang menuntut perusahaan untuk dapat mengambil keputusan dalam hal strategi yang tepat, agar dapat bersaing di lingkungan industri tekstil yang semakin ketat dan kompetitif. Keputusan tersebut merupakan keputusan mengenai semua lingkup manajemen. Salah satu yang paling vital adalah manajemen sumber daya manusia yang dapat diwujudkan dengan meningkatkan kinerja pegawainya. Dipilihnya PT Indo Pacific sebagai objek penelitian karena perusahaan tersebut sering mengalami gagal produksi yang diakibatkan oleh kelalaian dari pegawainya. Untuk meningkatkan kinerja pegawai dapat dilakukan dengan cara internal maupun eksternal. Cara internal diwujudkan dengan meningkatkan kualitas kecerdasan pegawai, yaitu dengan meningkatkan kecerdasan intelektual serta kecerdasan emosional pegawai. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kecerdasan intelektual terhadap kinerja pegawai pada PT Indo Pacific dan menguji pengaruh kecerdasan emosional terhadap kinerja pegawai pada PT INDO PACIFIC. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel pada penelitian ini adalah sampling jenuh. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 43 responden yaitu Pegawai PT Indo Pacific. Tahap selanjutnya, data kuesioner dianalisis dengan regresi linier berganda yang berfungsi untuk membuktikan hipotesis penelitian. Data-data yang telah memenuhi uji validitas, uji reliabilitas dan uji asumsi klasik diolah menggunakan uji regresi linier berganda. Pengujian hipotesis menggunakan uji t menunjukkan bahwa variabel kecerdasan intelektual dan kecerdasan emosional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Kemudian melalui uji F dapat diketahui bahwa secara bersama-sama (simultan) variabel kecerdasan intelektual serta kecerdasan emosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Kecerdasan Intelektual; Kecerdasan Emosional; Kinerja karyawan;
Subjects: Conscious Mental Process and Intelligence
General Management
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen
Depositing User: Muhamad Yusuf Noor Syam
Date Deposited: 21 Dec 2022 06:01
Last Modified: 21 Dec 2022 06:01
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/61873

Actions (login required)

View Item View Item