Pengaruh harga dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen menurut perspektif ekonomi Islam : Studi kasus minimarket PC Mart - Suka Asih

Amalia, Widya Nur (2022) Pengaruh harga dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen menurut perspektif ekonomi Islam : Studi kasus minimarket PC Mart - Suka Asih. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (66kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (192kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (168kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (199kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (257kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (331kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (379kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (148kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (152kB) | Request a copy
[img] Text (LAMPIRAN)
10_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (346kB) | Request a copy

Abstract

PC Mart merupakan salah satu mini market yang menjalakan beberapa prinsip syariah, seperti zakat 2,5 % dari total belanja produk yang akan di keluarkan setiap 1 bulan sekali. PC Mart mulai beroperasi sejak bulan Maret 2019 denngan karyawan berjumlah 4 orang, namun di karnakan pandemi covid 19 yang melanda negara Indonesia menyebabkan berkurang nya jumlah konsumen setiap harinya maka dari itu di lakukan pengurangan jumlah karyawan menjadi 2 orang. Jumlah karyawan tentunya mempengaruhi kualitas pelayanan dari PC Mart. Oleh karena itu, peneliti ingin meneliti indikator-indikator dalam harga dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen minimarket tersebut. Kerangka pemikiran dalam penelitian ini didasari oleh tiga variabel bebas dan satu variabel terikat dengan masing-masing variabel diuji secara parsial serta di uji simultan untuk keseluruhan variabel secara bersamaan. Variabel tersebut di antaranya harga, kualitas pelayanan dan kepuasan konsumen. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Peneliti menggunakan dataprimer yang di peroleh dengan cara membagikan kuisioner kepada konsumen PC Mart. Teknik analisis pada penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif, uji validitas dan reabilitas, regresi linier berganda, uji hipotesis dengan menggunakan uji t (parsial) dan Uji F (simultan), serta uji koefisien determinasi dengan siginifikansi (α) 5%. Analisis data menggunakan aplikasi pengolahan data statistik yaitu IBM SPSS Statistics Version 26. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial, uji t variabel Harga berpengaruh negatif yang signifikan dengan hasil thitung ≤ ttabel yaitu (0,920 ≤ 1,660). Dan variabel Kualitas Pelayanan berpengaruh positif dan signifikan dengan hasil thitung ≥ ttabel yaitu (7,126 ≥ 1,660). Sedangkan berdasarkan pengujian hipotesis secara simultan (uji F), maka didapatkan hasil variabel harga dan kualitas pelayanan berpengaruh signifikan dengan hasil Fhitung ≥ Ftabel yaitu (72,936 ≥ 3,176). Harga dan Kualitas Pelayanan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Konumen. Dengan R square sebesar 0,601 yang menunjukkan bahwa hubungan antar variabel tersebut kuat sehingga tingkat Kepuasan Konsumen (Y) dapat dijelaskan oleh variabel independen yaitu harga dan kualitas pelayanan sebanyak 60,1%. Sedangkan sisa persentasenya yaitu 39,9% ternyata dijelaskan dalam variabel lain di luar penelitian ini.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Harga;Kualitas Pelayanan;Kepuasan Konsumen
Subjects: Islam > Islam and Economics
Economic of Land and Energy > Value and Price of Land
General Management > Consumer Behavior
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Ekonomi Syariah
Depositing User: Widya Nur Amalia
Date Deposited: 30 Sep 2022 02:11
Last Modified: 30 Sep 2022 02:11
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/58557

Actions (login required)

View Item View Item