Peran Organisasi Kerjasama Islam (OKI) dalam menangani tindakan rasisme dan Islamophobia di Eropa

Khodijah, Siti (2022) Peran Organisasi Kerjasama Islam (OKI) dalam menangani tindakan rasisme dan Islamophobia di Eropa. -. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
Siti Khodijah 1193030091_UAS LLI_ HTN 6B.pdf

Download (451kB) | Preview

Abstract

Makalah ini memaparkan tentang peran Organisasi Kerjasama Islam (OKI) dalam menangani tindakan rasisme dan islamophobia di Eropa. Makalah ini menyajikan pembahasan mulai dari pengertian rasisme, Islamophobia,dan Kemudian makalah ini menjabarkan profil OKI serta perannya sebagai ‘suara muslim’ di seluruh penjuru dunia, untuk mengatasi berbagai problema dalam masyarakat muslim, terutama fenomena rasisme dan islamophobia yang semakin merajalela. Rasisme merupakan suatu tindakan buruk yang merasa seolah- olah bahwa rasnya lebih unggul serta lebih spesial dibandingkan dengan ras orang lain. Sehingga secara baik di sengaja ataupun tidak di sengaja dapet menyebabkan terjadinya tindakan yang kurang pantas terhadap ras yang dianggap lebih rendah derajatnya itu. Padahal sejatinya setiap kelompok, ataupun individu, tentu akan berbeda satu sama lainnya. Sebab baik dari bukti ilmiah maupun lainnya. tidak ada yang membuktikan bahwa adanya pandangan inferioritas serta superioritas tersebut. Islamophobia merupakan salah satu bentuk dari rasa takut yang berlebihan terhadap umat Muslim. Islamophobia sendiri telah muncul di Eropa sejak lama dimana pada saat itu para umat muslim telah mendapatkan diskriminasi dari masyarakat yang berada di daerah tersebut. Dan pada saat terjadinya peristiwa pada gedung World Trade Center pada tahun 2001. Merupakan Insiden yang telah melibatkan dan mengatas namakan Islam yang sudah menimbulkan adanya kekerasan baik secara fisik maupun secara verbal terhadap umat muslim sendiri. Peningkatan rasisme dan islamophobia ini membutuhkan solusi. Keduanya telah mencederai hak asasi dan kebebasan beragama bagi minoritas muslim yang ada di Eropa. Maka sebagai upaya mengatasi fenomena rasisme dan islamophobia yang kian menjamur, OKI memaksimalkan perannya demi menegakkan nilai-nilai kebebasan beragama dan HAM bagi seluruh muslim di penjuru dunia. Peran tersebut meliputi deklarasi ‘memerangi terorisme’, mengadakan interfaith dialogue, menjalin kerjasmaa dengan PBB dan Uni Eropa, serta menggandeng media sebagai upaya mengembalikan citra Islam yang tercemar.

Item Type: Other
Uncontrolled Keywords: Organisasi Kerjasama Islam (OKI); Rasisme; Islamophobia; Eropa
Subjects: Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Hukum Ketatanegaraan dan Politik Islam (Siyasah)
Depositing User: Siti Khodijah
Date Deposited: 11 Jul 2022 03:22
Last Modified: 11 Jul 2022 03:22
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/52836

Actions (login required)

View Item View Item