Tanggapan siswa terhadap penggunaan video pembelajaran berbasis Youtube hubungannya dengan hasil belajar kognitif mereka pada mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti : Penelitian pada siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Kota Bandung

Fitri, Azahra Auliana (2022) Tanggapan siswa terhadap penggunaan video pembelajaran berbasis Youtube hubungannya dengan hasil belajar kognitif mereka pada mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti : Penelitian pada siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Kota Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (63kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (102kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (201kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (189kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (217kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (255kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (383kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (103kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (54kB) | Request a copy

Abstract

Berdasarkan hasil studi pendahuluan yang telah dilakukan di SMPN 3 Bandung, diperoleh informasi bahwa ketika guru mengajar menggunakan menggunakan video pembelajaran berbasis youtube tersebut mendapat tanggapan yang cukup positif dari siswa. Akan tetapi dalam pelaksanaanya masih banyak siswa yang hasil belajar kognitifnya pada mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti rendah, dilihat dari tidak bisa menjawab pertanyaan ataupun telatnya pengumpulan tugas. Hal tersebut menunjukan adanya kesenjangan dan sekaligus melahirkan permasalahan yang penting untuk diteliti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Realitas Tanggapan siswa terhadap penggunaan video pembelajaran berbasis youtube kelas VIII SMPN 3 Bandung, 2) Realitas hasil belajar kognitif mereka pada mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti kelas VIII SMPN 3 Bandung, 3) Hubungan antara tanggapan siswa terhadap penggunaan video pembelajaran berbasis youtube dengan hasil belajar kognitif mereka pada mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti kelas VIII di SMPN 3 Bandung. Penelitian ini berdasarkan pada pemikiran bahwa hasil belajar kognitif siswa dipengaruhi oleh banyak faktor. Salah satunya tanggapan siswa terhadap penggunaan video pembelajaran berbasis youtube. Berdasarkan hal tersebut maka hipotesis yang diajukan diduga terdapat hubungan antara tanggapan siswa terhadap penggunaan video pembelajaran berbasis youtube dengan hasil belajar kognitif mereka pada mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif korelasional. Responden dalam penelitian ini berjumlah 44 orang dengan populasi 923 siswa kelas VIII di SMPN 3 Bandung. Teknik pengumpulan data berupa angket, tes, wawancara, observasi dan studi dokumen. Analisis data dilakukan dengan pendekatan logika untuk data kualitatif dan pendekatan statistika untuk data kuantitatif dengan menempuh analisis parsial perindikator dan analisis korelasional. Hasil analisis data menunjukan bahwa: (1) Realitas Tanggapan siswa terhadap penggunaan video pembelajaran berbasis youtube (X) tergolong baik dengan rata-rata sebesar 3,72 dalam interval 3,40 – 4,19. (2) Realitas hasil belajar Kognitif siswa mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti (Y) tergolong sangat baik dengan rata-rata sebesar 84,3 dalam interval 80 – 100. (3) Hubungan antara tanggapan siswa terhadap penggunaan video pembelajaran berbasis youtube dengan hasil belajar kognitif adalah positif dan signifikan. Ditunjukan dari hasil uji signifikansi korelasi dengan angka thitung (14,39) > (2,02) ttabel (Ha diterima) dan nilai koefisien korelasi sebesar 0,91. Koefisien determinasi mencapai 82,8% dan 17,2% dipengaruhi oleh faktor lain.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Tanggapan;video pembelajaran youtube;hasil belajar kogntif; PAI.
Subjects: Islam > Islamic Religious Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: azahra auliana fitri
Date Deposited: 05 Jul 2022 07:20
Last Modified: 05 Jul 2022 07:20
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/52416

Actions (login required)

View Item View Item