Pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis Articulate Storyline pada materi sel

Suhailah, Fina (2021) Pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis Articulate Storyline pada materi sel. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (74kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (22kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (687kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (677kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (607kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (24kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (80kB) | Request a copy

Abstract

Kendala yang terjadi pada saat mengajar yaitu kurangnya media untuk diperlihatkan ke siswa tentang materi sel dan kurangnya sumber daya dalam pemanfaatan fasilitas yang tersedia di MA Pondok Quran di era pandemi seperti sekarang. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan desain media, mengetahui kelayakan dan respon siswa terhadap media pembelajaran interaktif berbasis Articulate Storyline pada materi sel. Rancangan penelitian menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model penelitian 4D dimodifikasi menjadi 3D yang dikembangkan oleh Sivasailam Thiagarajan, Dorothy S. Semmel dan Melvyn I. Semmel. Sumber data pada penelitian ini adalah validator yaitu ahli media dan ahli materi, guru bidang mata pelajaran biologi dan siswa kelas XI IPA MA Pondok Quran. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar validasi ahli media, lembar validasi ahli materi dan angket respon siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan validasi ahli media, validasi ahli materi dan angket. Teknik analisis data menggunakan uji kelayakan dan respon siswa terhadap media pembelajaran interaktif berbasis Articulate Storyline. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penelitian pengembangan ini menghasilkan media pembelajaran interaktif berbasis articulate storyline dengan link akses https://bit.ly/MediaInteraktifSelXI. Uji kelayakan media pembelajaran interaktif berbasis Articulate Storyline pada materi sel diperoleh hasil 85,28%. Respon siswa terhadap media pembelajaran mendapat hasil 83,6% dengan kriteria sangat positif. Hal ini dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran interaktif berbasis Articulate Storyline sangat layak digunakan sebagai media belajar yang efektif untuk siswa kelas XI MIPA MA Pondok Quran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan Media;Media Pembelajaran Interaktif' Articulate Storyline;Kelayakan;Respon Siswa
Subjects: Biology > Education, Research, Related Topics of Biology
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Biologi
Depositing User: Fina Suhailah
Date Deposited: 01 Apr 2021 02:02
Last Modified: 01 Apr 2021 02:02
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/38500

Actions (login required)

View Item View Item