Implementasi kebijakan penyelenggaraan usaha kepariwisataan di Kabupaten Purwakarta tahun 2019 : Studi kasus pada objek wisata Taman Air Mancur Sri Baduga

Ainun, Nurulita Siti (2020) Implementasi kebijakan penyelenggaraan usaha kepariwisataan di Kabupaten Purwakarta tahun 2019 : Studi kasus pada objek wisata Taman Air Mancur Sri Baduga. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (108kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAKS)
2_abstraks.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (264kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (952kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (588kB) | Request a copy

Abstract

Industri pariwisata belakangan ini menjadi tujuan dari sebagian besar masyarakat, salah satunya adalah Taman Air Mancur Sri Baduga yang menjadi primadona wisatawan yang berkunjung ke Purwakarta, akan tetapi destinasi ini masih memiliki keterbatasan seperti lahan parkir yang disediakan di taman ini hanya mengandalkan tepi jalan umum sebagai tempat parkir, tidak sebanding dengan banyaknya pengunjung yang datang. Masalah tidak hanya di lahan parkir yang masih terbatas, namun fasilitas yang tersedia di Taman Air Mancur Sri Baduga masih terbatas, bahkan beberapa diantaranya ada yang rusak. Hal ini menggambarkan kurangnya pemeliharaan fasilitas yang ada di Taman Air Mancur Sri Baduga, maka dalam hal ini diperlukan sebuah tindakan untuk mengatasi keterbatasan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana implementasi Peraturan Daerah Kabupaten Purwakarta Nomor 8 Tahun 2008 tentang Penyelenggaraan Usaha Kepariwisataan, apakah sudah berjalan dengan baik atau belum, dan untuk mengetahui peran Dinas Kepemudaan, Olahraga, Pariwisata, dan Kebudayaan untuk memajukan potensi pariwisata yang ada di Kabupaten Purwakarta terutama Taman Air Mancur Sri Baduga. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori Implementasi Kebijakan yang dikemukakan oleh Donald S. Van Meter dan Carl. E Van Horn dalam (Nawawi, 2009:139) dimana implementasi kebijakan dipengaruhi oleh enam variabel yaitu: (1) Standar dan sasaran kebijakan, (2) Sumberdaya, (3) Komunikasi antar organisasi dan penguatan aktivitas, (4) Karakteristik agen pelaksana, (5) Disposisi Implementor, (6) Lingkungan, kondisi sosial, ekonomi, dan politik. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kulitatif, yaitu penelitian tentang riset dan analisis mengenai variabel mandiri, baik hanya pada satu variabel atau lebih (variabel yang berdiri sendiri) tanpa membuat perbandingan dan mencari variabel itu dengan variabel lain. Dalam hal ini menggambarkan mengenai implementasi kebijakan penyelenggaraan usaha kepariwisataan di Kabupaten Purwakarta khususnya Taman Air Mancur Sri Baduga. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa implementasi kebijakan penyelenggaraan usaha kepariwisataan di Kabupaten Purwakarta sudah berjalan sesuai prosedur meskipun belum memadai secara keseluruhan, namun Dinas Kepemudaan, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan masih berupaya memaksimalkan potensi pariwisata di Taman Air Mancur Sri Baduga. Adapaun hal yang masih terbatas dalam melakukan implementasi kebijakan penyelenggaraan usaha kepariwisataan di Kabupaten Purwakarta adalah sumberdaya manusia sebagai pelaksana kebijakan serta anggaran yang terbatas dalam operasional Taman Air Mancur Sri Baduga hal ini menyebabkan kurangnya fasilitas berupa lahan parkir yang memadai serta sarana dan prasarana yang rusak akibat kurangnya pemeliharaan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Implementasi Kebijakan Penyelenggaraan Usaha Kepariwisataan;Taman Air Mancur Sri Baduga;Pariwisata
Subjects: Public Administration
Public Administration > General Publications of Public Administration
Public Administration > Research, Related Topics
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Administrasi Publik
Depositing User: Lita Nurulita Siti Ainun
Date Deposited: 04 Nov 2020 06:00
Last Modified: 04 Nov 2020 06:00
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/34647

Actions (login required)

View Item View Item