Pembelajaran daring masa pandemik Covid-19 pada calon guru: hambatan, solusi dan proyeksi

Jamaluddin, Dindin and Ratnasih, Teti and Gunawan, Heri and Paujiah, Epa Pembelajaran daring masa pandemik Covid-19 pada calon guru: hambatan, solusi dan proyeksi. LP2M. (In Press)

[img]
Preview
Text (Full Text)
Pembelajaran Daring Masa Pandemik Covid-19 Pada Calon Guru Hambatan, Solusi Dan Proyeksi.pdf

Download (350kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hambatan, solusi dan proyeksi pembelajaran daring masa pandemic Covid-19 pada mahasiswa Jurusan/Prodi PAI, PIAUD, PBA dan Pendidikan Biologi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Metode penelitian menggunakan metode survey dengan mengajukan sebanyak 9 pertanyaan terhadap 265 orang responden. Berdasarkan data ditemukan bahwa 99,6% responden melakukan pembelajaran daring, dan 86% dilaksanakan sesuai jadwal perkuliahan yang ditetapkan oleh fakultas. Informasi materi yang diperloleh melalui pembelajaran daring cukup diterima oleh mahasiswa (65%). Lebih dari 6 media pembelajaran yang digunakan selama pembelajaran daring, dan mayoritas (>60%) menggunakan Google Classroom. Lebih dari 60% responden terbiasa melakukan pembelajaran dengan sistem daring sehingga sebanyak 50% menyatakan bahwa sistem daring dapat mempermudah proses pembelajaran dan pembimbingan dalam kondisi tertentu. Walaupun sistem ini dapat dijadikan solusi bagi kondisi tertentu, beberapa hambatan seperti jaringan internet yang tidak stabil (23%) dan kuota terbatas (21%) menjadi dua aspek besar yang mengganggu proses pembelajaran daring. Hambatan tersebut tentunya berpengaruh terhadap kondisi psikis responden (>90%), namun sebanyak 72% responden memiliki aktivitas lain untuk menanggulangi gangguan tersebut. Dalam kondisi adanya wabah Covid-19, pembelajaran daring dapat digunakan dengan pertimbangan memperhatikan kondisi mahasiswa dan dosen, sehingga akan terbiasa menyesuaikan dengan sistem daring, pembelajaran dapat terlaksana dengan baik. Selain itu, sistem daring ini dapat dijadikan pengalaman tambahan bagi mahasiswa sebagai calon guru di masa depan.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Daring; Pandemik Covid-19; Calon Guru
Subjects: Higher Education, Universities > Higher Education in Specific Localities
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Users 28540 not found.
Date Deposited: 21 Apr 2020 02:18
Last Modified: 21 Apr 2020 02:18
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/30518

Actions (login required)

View Item View Item