Kajian hukum Ekonomi Syariah tentang program kredit Masjid Sejahtera (Kredit mesra) dalam upaya pemberdayaan ekonomi umat di Kota Bandung

Ulumi, Ahmad Fahmil (2019) Kajian hukum Ekonomi Syariah tentang program kredit Masjid Sejahtera (Kredit mesra) dalam upaya pemberdayaan ekonomi umat di Kota Bandung. Masters thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
cover.pdf

Download (354kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (297kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR IS1.pdf

Download (203kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I (Tesis Fahmil) .pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB II)
BAB II (Tesis Fahmil) .pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
BAB III metode (Tesis Fahmil) .pdf
Restricted to Registered users only

Download (354kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
BAB IV (Tesis Fahmil) .pdf
Restricted to Registered users only

Download (533kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
BAB V PENUTUP (Tesis Fahmil) .pdf
Restricted to Registered users only

Download (315kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
daftar pustaka (Tesis Fahmil) .pdf
Restricted to Registered users only

Download (420kB) | Request a copy

Abstract

Pemerintah Kota Bandung pada tahun 2017 melaunchingkan suatu program pemberdayaan ekonomi masyarakat yang dinamakan program kredit masjid sejahtera (kredit mesra). Program ini bertujuan untuk meningkatkan dan mengembangkan perekonomian masyarakat yang tempat tinggalnya masuk dalam radius 500 meter dari masjid setempat. Selain itu program ini diharapkan dapat menekan maraknya praktik rentenir dengan bunga dan dan denda yang memberatkan bagi peminjam. Filosofi program ini adalah ingin memadukan iptek dan imtaq pada kebijakan pemerintah, dimana program yang berbasis pengembangan perekonomian bisa disalurkan melalui masjid-masjid yang ada di Kota Bandung. Rencana jangka panjangnya adalah ingin memberdayakan fungsi masjid bukan hanya menjadi tempat ibadah mahdzah saja, tapi bisa menjadi pusat perekonomian dan peradaban umat seperti yang dicontohkan Rasulullah Saw. Dalam pelaksanaannya, program ini disalurkan melalui PD BPR Kota Bandung dengan melibatkan pengurus DKM masjid–masjid di Kota Bandug. Adapun perumusan masalahnya : 1) Bagaimana mekanisme operasional dan kajian hukum pelaksanaan kredit mesra; 2) Bagaimana kontribusi program kredit mesra dalam upaya pemberdayaan ekonomi umat; 3) Bagaimana kajian hukum ekonomi syariah dalam program kredit mesra. Jenis penelitian tesis ini menggunakan penelitian kualitatif dengan metode yuridis normatif. Adapun langkah penelitian yang digunakan dalam penyusunan tesis ini adalah : 1) sumber data, yang terdiri atas; datar primer dan data sekunder; 2) teknik pengumpulan data dengan metode observasi, terdiri atas observasi terstruktur dan tidak terstruktur, wawancara dan dokumentasi; 3) analisa data dengan menggunakan analisa deskriptif komparatif dengan tujuan menggambarkan fenomena dan proses program kredit mesra yang kemudian dibandingkan dengan teori-teori hukum dan produk-produk fiqih. Hasil penelitian menunjukan : Pertama, mekanisme operasional program kredit mesra dilaksanakan oleh PD BPR Kota Bandung melalui pinjaman dengan bunga 0% dan tanpa agunan; kedua, program kredit mesra ikut berkontribusi dalam pemberdayaan ekonomi umat lingkungan sekitar masjid (meskipun belum signifikan); ketiga, kajian hukum ekonomi syariah pada program kredit mesra menunjukan bahwa kredit mesra dari segi substansi transaksi mirip dengan akad al-qardh, sumber dana modal dalam kredit mesra berasal dari APBD pemerintah Kota Bandung, oleh karena itu praktik dan penggunaan dana kredit mesra untuk pengembangan usaha nasabah diperbolehkan. Dan bagi nasabah yang menunda membayar utang serta melakukan wanprestasi hukumnya adalah dzalim.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan Ekonomi Umat; Kredit Mesra; al-Qardh.
Subjects: Islam > Islam and Economics
Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > Muamalat, Muamalah/Hukum Perdata Islam
Divisions: Pascasarjana Program Magister > Program Studi Hukum Ekonomi Syari'ah
Depositing User: ahmad fahmil ulumi
Date Deposited: 03 Dec 2019 07:14
Last Modified: 03 Dec 2019 07:14
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/28045

Actions (login required)

View Item View Item