Pengaruh Return on Invesment (ROI), Dividend per Share (DPS) dan struktur modal terhadap harga saham: Studi pada PT. Indofood Sukses Makmur Tbk Periode Tahun 2007-2016

Hayati, Dinda (2019) Pengaruh Return on Invesment (ROI), Dividend per Share (DPS) dan struktur modal terhadap harga saham: Studi pada PT. Indofood Sukses Makmur Tbk Periode Tahun 2007-2016. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (186kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (282kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (206kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (974kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (771kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (523kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (725kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (312kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (211kB) | Request a copy

Abstract

Investor mempunyai berbagai pertimbangan dalam memutuskan sebuah investasi saham di pasar modal. Fluktuasi harga saham yang tidak menentu dan mengandung resiko menyebabkan ketidakpastian investor dalam menentukan keputusan investasinya. Dengan mengetahui informasi keuangan perusahaan maka seorang investor dapat memperoleh data ROI (Return on Invesment), DPS (Dividend per Share) dan Struktur Modal perusahaan tersebut. Dengan menggunakan ketiga indikato tersebut, memudahkan investor dalam menilai kinerja suatu perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return on Invesment, Dividen per Share dan Struktur Modal dengan Long Term Debt Equity Ratio (LTDER) sebagai indikatornya terhadap Harga Saham pada pada PT. Indofood Sukses Makmur Tbk Periode Tahun 2007- 2016. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang berfungsi untuk menguji hipotesis yang diajukan dalam penelitian serta menjawab permasalahan dalam penelitian ini. Variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah Return on Invesment, Dividen per Share dan Struktur Modal sebagai variabel independen dan Harga Saham sebagai variabel dependen. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari Indonesian Capital Market Directory (ICMD) yang dikeluarkan oleh Bursa Efek Indonesia. Alat analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif, korelasi, regresi linier berganda, koefisien determinasi, dan uji hipotesis (uji parsial dan uji simultan) dengan tingkat signifikansi 5%. Hasil penelitian dan analisis data, menunjukan bahwa secara parsial Return on Invesment berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham dengan thitung 2,487 > ttebel 1,943. Dividen per Share secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham dengan hasil thitung 3,020 > ttabel 1,943. Struktur Modal berpengaruh positif dan signifikan terhadap Harga Saham dengan thitung 0,364 > ttabel 1,943. Sedangkan secara simultan melalui uji F menunjukan bahwa Return on Invesment, Dividen per Share dan Struktur Modal secara bersama-sama (simultan) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Harga Saham dengan hasil Fhitung sebesar 16.653 > Ftabel 4,76. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 63% yang artinya Return on Invesment, Dividen per Share dan Struktur Modal memiliki pengaruh sebesar 63% terhadap Harga Saham sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Return on Invesment; Dividend per Share; Struktur Modal; Harga Saham;
Subjects: General Management
General Management > Management of Investment, Capitalization
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen
Depositing User: Dinda Hayati
Date Deposited: 13 May 2019 03:46
Last Modified: 13 May 2019 03:46
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/20241

Actions (login required)

View Item View Item