Peran guru PAI, wali kelas, dan konselor BK dalam pembinaan perilaku keberagamaan dan dampaknya terhadap akhlak siswa: Penelitian di SMP Darul Hikam Bandung

Rahayu, Rizqi (2018) Peran guru PAI, wali kelas, dan konselor BK dalam pembinaan perilaku keberagamaan dan dampaknya terhadap akhlak siswa: Penelitian di SMP Darul Hikam Bandung. Masters thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (196kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (171kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (108kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (390kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (575kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (223kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (671kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (103kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (250kB) | Request a copy

Abstract

INDONESIA: Penelitian ini bertolak dari fenomena adanya guru yang sedang membimbing siswa-siswanya membaca al-Qur’an. Adanya guru yang sedang menegur dan mengajak siswa untuk segera melaksanakan shalat dzuhur berjama’ah. Kemudian adanya guru yang sedang melakukan pengawasan ketika sedang dilaksanakannya shalat dzuhur berjam’ah. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengidentifikasi peran guru PAI, wali kelas dan konselor BK dalam pembinaan perilaku keberagamaan siswa di SMP Darul Hikam Bandung. (2) Mengidentifikasi dampak peran guru PAI, wali kelas dan konselor BK dalam pembinaan perilaku keberagamaan terhadap akhlak siswa tersebut. (3) Mengidentifikasi faktor pendukung dan faktor penghambat guru PAI, wali kelas dan konselor BK dalam pembinaan perilaku keberagamaan siswa tersebut. Guru merupakan pendidik profesional yang mendidik siswa yang tidak hanya memberikan proses pendidikan pada saat di dalam kelas akan tetapi guru juga tetap memberikan proses pendidikan di luar kelas dengan menjadi teladan yang baik khususnya bagi siswa. Dalam membentuk perilaku keberagamaan dibutuhkan suatu pembinaan dan guru memiliki peran penting dalam proses pembinaan tersebut, terutama guru PAI, wali kelas, dan konselor BK. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Penelitian ini dilakukan dengan cara menjelaskan atau menganalisis data-data yang diperoleh dari SMP Darul Hikam Bandung. Adapun teknik pengumpulan datanya menggunakan wawancara mendalam, observasi, dan dokumen. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Dalam pembinaan perilaku keberagamaan siswa guru PAI memiliki peran penting sebagai pendidik dan evaluator, wali kelas memiliki peran penting sebagai orang tua dan evaluator, dan konselor BK memiliki peran penting sebagai konselor dan evaluator. Upaya guru PAI, wali kelas, dan konselor BK dalam melaksanakan perannya untuk pembinaan perilaku keberagamaan siswa yaitu dengan pembiasaan, keteladanan, pemberian nasihat dan motivasi, pemberian sanki dan penghargaan, dan menjalin kerja sama antara sekolah dengan orang tua dan masyarakat. (2) Dampak peran guru PAI, wali kelas, dan konselor BK sebagai pendidik, orang tua, konselor, dan evaluator memberikan dampak yang baik (positif) terhadap akhlak siswa di SMP Darul Hikam Bandung. Hal ini terlihat dari siswa yang selalu jujur dalam mengerjakan ujian, dan siswa selalu menghormati orang yang lebih tua. (3) Faktor pendukung dan faktor penghambat peran guru PAI, wali kelas, dan konselor BK dalam pembinaan perilaku keberagamaan siswa, yaitu: a. Faktor pendukung: tekad dan semangat guru, adanya standar operasional prosedur (SOP) yang jelas, penciptaan lingkungan yang Islami. b. Faktor penghambat: psikologis siswa dan orang tua yang kurang kooperatif. ENGLISH: This research departs from the phenomenon of the existence of teachers who are guiding their students to read the Qur'an. There is a teacher who is reprimanding and inviting students to immediately perform the midday prayer in congregation. Then there are teachers who are conducting supervision when the midday prayer is being held. The purpose of this study are (1) Identifying the role of PAI teachers, homeroom teachers and counselors of BK in fostering students' religious behavior in SMP Darul Hikam in Bandung. (2) Identify the impact of the role of the PAI teacher, homeroom teacher and counselors of BK in fostering religious behavior towards the students' morals. (3) Identifying supporting factors and inhibiting factors of PAI teachers, homeroom teachers and counselors of BK in fostering students' religious behavior. The teacher is a professional educator who educates students who not only provide the educational process while in class but the teacher also continues to provide an educational process outside the classroom by being a good example especially for students. In forming religious behavior, it takes a guidance and teachers have an important role in the coaching process, especially PAI teachers, homeroom teachers, and BK counselors. This study uses a qualitative approach using descriptive methods. This research was conducted by explaining or analyzing data obtained from SMP Darul Hikam in Bandung. The data collection technique uses interviews, observations, and documents. The results of this study indicate that (1) In fostering religious behavior students PAI teachers have an important role as educators and evaluators, homerooms have an important role as parents and evaluators, and counselors have an important role as counselors and evaluators. (2) The impact of the role of PAI teachers, homeroom teachers, and counselors as educators, parents, counselors, and evaluators has a good (positive) impact on the morals of students in SMP Darul Hikam in Bandung. (3) a. Supporting factors: determination and enthusiasm of teachers, clear standard operating procedures (SOP), creation of an Islamic environment. b. Inhibiting factors: psychological students and parents who are less cooperative.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Guru PAI; Wali Kelas; Konselor BK; Perilaku Keberagamaan; Akhlak; Siswa
Subjects: Educational Institutions, Schools and Their Activities
Educational Institutions, Schools and Their Activities > Teachers and Teaching
Divisions: Pascasarjana Program Magister > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: rizqi rahayu
Date Deposited: 07 Jan 2019 06:17
Last Modified: 13 Jan 2022 02:29
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/17879

Actions (login required)

View Item View Item