Pengaruh Pendapatan Bagi Hasil Pembiayaan Mudharabah terhadap Laba Bersih yang Diperoleh PT. Bank Panin Syariah,Tbk

Denty Fuji Indriati Mochtar Arief, Denty (1210307027) (2014) Pengaruh Pendapatan Bagi Hasil Pembiayaan Mudharabah terhadap Laba Bersih yang Diperoleh PT. Bank Panin Syariah,Tbk. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (118kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (97kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (108kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (252kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (860kB)
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (402kB)
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (831kB)
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (102kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (302kB)

Abstract

Pendapatan Bagi Hasil Pembiayaan Mudharabah merupakan salah satu pendapatan bank syariah. Sedangkan laba bersih adalah keuntungan yang diperoleh bank syariah. Penelitian ini dilatarbelakangi karena pendapatan bagi hasil pembiayaan mudharabah di PT. Bank Panin Syariah,Tbk mengalami kenaikan setiap triwulannya tetapi tingkat laba bersih dari tiap triwulannya bersifat fluktuatif, dimana pada tahun 2010 dan 2011 tingkat laba bersih mengalami penurunan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pendapatan bagi hasil pembiayaan mudharabah pada PT. Bank Panin Syariah,Tbk, untuk mengetahui tingkat laba bersih, dan untuk mengetahui besarnya pengaruh pendapatan bagi hasil pembiayaan mudharabah terhadap laba bersih yang diperoleh PT. Bank Panin Syariah,Tbk. Laba bersih merupakan tujuan utama bagi perusahaan. semakin besar tingkat pembiayaan yang disalurkan maka tingkat pendapatan yang akan diperoleh pihak bank juga semakin besar. Hal itu didukung oleh efektif dan efisiennya anggaran beban atau biaya yang ditanggung oleh pihak bank. Dari pendapatan tersebut, maka akan diperoleh laba bersih bank syariah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif yaitu penelitian yang menganalisis data yang berupa angka-angka dan analisis menggunakan statistik. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari Laporan Keuangan Laba Rugi Triwulan Publikasi PT. Bank Panin Syariah,Tbk bulan Maret tahun 2010 sampai dengan bulan Desember tahun 2013. Teknik analisis yang digunakan adalah Analisis Regresi Linier Sederhana, Analisis Korelasi Pearson Product Moment, Analisis Koefisien Determinasi dan Uji Hipotesis (Uji t). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pendapatan Bagi Hasil Pembiayaan Mudharabah berpengaruh secara signifikan terhadap Laba Bersih dengan nilai thitung > ttabel yaitu 6,542 > 2,160. Adapun antara Pendapatan Bagi Hasil Pembiayaan Mudharabah dan Laba Bersih terdapat hubungan yang sangat kuat dan searah. Maksudnya adalah jika Pendapatan Bagi Hasil Pembiayaan Mudharabah meningkat, maka laba bersih pun akan meningkat. Persentase hubungan tersebut dapat dilihat pada analisis koefisien determinasi yaitu 76,74% dan sisanya 23,26% dipengaruhi variabel atau faktor lain diluar variabel pendapatan bagi hasil pembiayaan mudharabah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Bagi Hasil, Mudharabah, Laba Bersih, bank syariah
Subjects: Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > Bank Islam, Baitul Mal Wat Tamlil
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Manajeman Keuangan Syariah
Depositing User: Users 11 not found.
Date Deposited: 03 Jun 2016 04:34
Last Modified: 03 Jun 2016 09:46
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/1769

Actions (login required)

View Item View Item